Persekutuan Doa Jodoh Kristen
-
11 Juni 2015
Saya mau usul untuk membuat persekutuan doa jodoh kristen per wilayah, jadi seperti kebaktian wilayah begitu...karena jujur saja kalau lewat situs begini tidak efektif...
panitianya jodoh kristen lha..
-
11 Juni 2015
Shalom saudari Evita,
Terima kasih atas usulan yang disampaikan.
Untuk mengorganisir persekutuan doa atau copy darat per wilayah cukup rumit dan mahal, namun kami tidak menutup kemungkinan untuk mengadakan copy darat lagi seperti yang pernah kami selenggarakan di Yogyakarta.
Karena kami lebih berpengalaman dalam hal website, maka kami saat ini lebih memfokuskan diri dengan dating site Jodoh Kristen yaitu dengan lebih mengembangkan Jodoh Kristen, dalam hal pertumbuhan anggota dan segi keamanan.
Saat ini kami mendorong para anggota untuk mengorganisir sendiri pertemuan dalam skala kecil sehingga bisa lebih fleksible dan tidak terlalu mahal. Untuk mengorganisir copy darat ini, bisa melalui menu Forum, sesuai ketentuan Forum yang tertera di sub menu Tentang Jodoh Kristen.
Demikian informasi dari kami, terima kasih atas usulan dan dukungan yang anda berikan. Tuhan memberkati.
-
11 Juni 2015
Saya setuju juga dengan mbak EVITA546, tp setuju juga dengan jawaban admin. Nah tiba-tiba timbul pertanyaan nih buat admin, untuk mengatasi badge yg mimin bilang tadi, bagaimana kalau buat acara per 3 bulan atau per 6 bulan atau pertahun sekali untuk berkumpul semua di suatu daerah (tiap sesinya berbeda wilayah) ? yaa itung-itung kan seklian refreshing iman gitu min. jadi ga terlalu bermasalah dengan badged..
-
11 Juni 2015
Tdk semudah yg dibayangkan....apalagi kota jakarta yg sibuk dan macet....tp kalo ada yg jd pioneer boleh tuh...
-
11 Juni 2015
wah, bagus tuh saya mau ikutan
-
11 Juni 2015
Harus ad facilitator yg benar2 punya hati...
-
11 Juni 2015
Kalau yg berada di luar jakarta bagaimans?
-
11 Juni 2015
Menarik jg. Mari kita bawa dlm doa kita.
-
12 Juni 2015
harus ada kesehatian utk bkin beginian. misal kebaktian padang, doa bersama dll. yah dibawa dlm doa aja dulu..klo udah ada wacana psti ntinya terwujud. aminn
-
12 Juni 2015
menurut aku JK sudah berusaha maksimal memberi ruang untuk semua anggota JK bisa saling mengenal....
-
13 Juni 2015
dear all,
terima kasih untuk tanggapannya..saya memberi usulan begini karena saya melihat cara perkenalan dengan tulisan tidak efektif, karena kita tidak dapat melihat ekspresi orang yang diajak berkenalan.
selain saya khawatir dengan faktor iseng, dan ada juga laki2 kristen yang mempunyai pikiran "sok suci" bila wanita lebih mengutamakan Tuhan bukan Pria..
kalau melalui persekutuan doa, pertemuan tidak hanya antara 2 orang saja, melainkan sekaligus dengan beberapa orang.
dan saat itulah, kita dapat memilih kepada siapa kita akan memberikan no. telepon atau info-info lain yang lebih mengarah untuk komunikasi dua arah yang intensif.