Hiasan Kepala Wanita
-
6 Maret 2017
Benar bahwa rambut adalah hiasan kepala wanita, namun saya ingin meminta pendapat teman-teman tentang ini berdasarkan ayat Alkitab yang tertulis di 1 Korintus 11, 2 Korintus 11.
Posisinya ketika saya mendapatkan tuntunan baca ayat itu adalah ketika mendoakan seseorang, menurut teman-teman apa yang ingin Tuhan sampaikan lewat itu, mungkin ini akan bermanfaat untuk kita semua, terimakasi untuk yang akan berbagi silahkan share pendapatnya...
-
6 Maret 2017
Itu pasal 11 saja kah ?
Kalo emng cmn pasal 11 itu nge bahas aturan jaman dulu saat berdoa / beribadah kpd Yahwe..
Kalo perempuan jaman dulu itu kan make tudung/jilbab kalo yg lbh jelas jaman skrg.. Krn alkitab d tulis ny pd jmn dulu yg scr adat , cara berpakaian wanitany relatif tertutup, jadi itu yg d pakai u/ mnggambarkan.
Aplikasiny mungkin itu saat beribadah rambut panjang yg jdi daya tarik tersendiri bgi pemilikny saat ibadah hrs d tutupi.. Skli lgi ini terhubung dg ayat lain yg mngatakn alangkah baikny jika perempuan tsb saat beribadah rambutny tdk berkepang2 atau memakai perhiasan yg berlebihan agar pd saat ibadah bkn mnjadi pusat perhatian bgi jemaat laen( terutama pria tentuny, bagi sesamany perempuan jg bisa ) dg bertudung berarti dia / perempuan mnutup sementara pengalih perhatian tsb pd saat ibadah..
Tapi bisa jg itu simbolis bhw.. Dlm tatanan masyarakat jaman dulu, perempuan tdk bole melebihi laki2..
Berbeda dg skrg yg sdh ada kesetaraan gender..
Cmn saat sdh bersuami hendaklah kmbli ke tatanan kuno yg msh relevan sampai skrg.. Lelaki sbg kepala. Gtu aja sich dari ak.
Mohon maaf bila ada yg salah.. Terbuka u/dikoreksi.
-
6 Maret 2017
terimakasih PUTRA782,, ya itu pasal 1 korintus 11 sja dan 2 korintus pasal 11 nya bisa tidak dibahas lagi?? belum dibahas heheh,,, terimaksih sebelumnya
trus satu lagi,, jika pada waktu sy dapat tuntunan baca ayat lagi mendoakan seseorang (katakan pria) ap yg mau Tuhan sampaikan?
-
6 Maret 2017
Kalau menurut saya, rambut atau tudung itu sebagai simbol kehormatan wanita yg harus di jaga,..
-
6 Maret 2017
RATNA100 tulis:
Kalau menurut saya, rambut atau tudung itu sebagai simbol kehormatan wanita yg harus di jaga,..
-
8 Maret 2017
Mohon bantuannya saya kurang bisa melihat relevansi dari 2 Korintus 11 :
MERLI705 tulis:
Benar bahwa rambut adalah hiasan kepala wanita, namun saya ingin meminta pendapat teman-teman tentang ini berdasarkan ayat Alkitab yang tertulis di 1 Korintus 11, 2 Korintus 11.
Posisinya ketika saya mendapatkan tuntunan baca ayat itu adalah ketika mendoakan seseorang, menurut teman-teman apa yang ingin Tuhan sampaikan lewat itu, mungkin ini akan bermanfaat untuk kita semua, terimakasi untuk yang akan berbagi silahkan share pendapatnya...
MERLI705 tulis:
terimakasih PUTRA782,, ya itu pasal 1 korintus 11 sja dan 2 korintus pasal 11 nya bisa tidak dibahas lagi?? belum dibahas heheh,,, terimaksih sebelumnya
trus satu lagi,, jika pada waktu sy dapat tuntunan baca ayat lagi mendoakan seseorang (katakan pria) ap yg mau Tuhan sampaikan?media.sabda.org/alkitab_audio/ ... us/08_2ko11.mp3
<< 2 Korintus 11 >>
1 Alangkah baiknya, jika kamu sabar terhadap kebodohanku yang kecil itu. Memang kamu sabar terhadap aku!
2 Sebab aku cemburu kepada kamu dengan cemburu ilahi. Karena aku telah mempertunangkan kamu kepada satu laki-laki untuk membawa kamu sebagai perawan suci kepada Kristus.
3 Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya.
4 Sebab kamu sabar saja, jika ada seorang datang memberitakan Yesus yang lain dari pada yang telah kami beritakan, atau memberikan kepada kamu roh yang lain dari pada yang telah kamu terima atau Injil yang lain dari pada yang telah kamu terima.
5 Tetapi menurut pendapatku sedikitpun aku tidak kurang dari pada rasul-rasul yang tak ada taranya itu.
6 Jikalau aku kurang paham dalam hal berkata-kata, tidaklah demikian dalam hal pengetahuan; sebab kami telah menyatakannya kepada kamu pada segala waktu dan di dalam segala hal.
Paulus tidak mementingkan diri
7 Apakah aku berbuat salah, jika aku merendahkan diri untuk meninggikan kamu, karena aku memberitakan Injil Allah kepada kamu dengan cuma-cuma?
8 Jemaat-jemaat lain telah kurampok dengan menerima tunjangan dari mereka, supaya aku dapat melayani kamu!
9 Dan ketika aku dalam kekurangan di tengah-tengah kamu, aku tidak menyusahkan seorangpun, sebab apa yang kurang padaku, dicukupkan oleh saudara-saudara yang datang dari Makedonia. Dalam segala hal aku menjaga diriku, supaya jangan menjadi beban bagi kamu, dan aku akan tetap berbuat demikian.
10 Demi kebenaran Kristus di dalam diriku, aku tegaskan, bahwa kemegahanku itu tidak akan dirintangi oleh siapapun di daerah-daerah Akhaya.
11 Mengapa tidak? Apakah karena aku tidak mengasihi kamu? Allah mengetahuinya.
12 Tetapi apa yang kulakukan, akan tetap kulakukan untuk mencegah mereka yang mencari kesempatan guna menyatakan, bahwa mereka sama dengan kami dalam hal yang dapat dimegahkan.
13 Sebab orang-orang itu adalah rasul-rasul palsu, pekerja-pekerja curang, yang menyamar sebagai rasul-rasul Kristus.
14 Hal itu tidak usah mengherankan, sebab Iblispun menyamar sebagai malaikat Terang.
15 Jadi bukanlah suatu hal yang ganjil, jika pelayan-pelayannya menyamar sebagai pelayan-pelayan kebenaran. Kesudahan mereka akan setimpal dengan perbuatan mereka.
16 Kuulangi lagi: jangan hendaknya ada orang yang menganggap aku bodoh. Dan jika kamu juga menganggap demikian, terimalah aku sebagai orang bodoh supaya akupun boleh bermegah sedikit.
17 Apa yang aku katakan, aku mengatakannya bukan sebagai seorang yang berkata menurut firman Tuhan, melainkan sebagai seorang bodoh yang berkeyakinan, bahwa ia boleh bermegah.
18 Karena banyak orang yang bermegah secara duniawi, aku mau bermegah juga.
19 Sebab kamu suka sabar terhadap orang bodoh, karena kamu begitu bijaksana:
20 karena kamu sabar, jika orang memperhambakan kamu, jika orang menghisap kamu, jika orang menguasai kamu, jika orang berlaku angkuh terhadap kamu, jika orang menampar kamu.
21 Dengan sangat malu aku harus mengakui, bahwa dalam hal semacam itu kami terlalu lemah. Tetapi jika orang-orang lain berani membanggakan sesuatu, maka akupun--aku berkata dalam kebodohan--berani juga!
22 Apakah mereka orang Ibrani? Aku juga orang Ibrani! Apakah mereka orang Israel? Aku juga orang Israel. Apakah mereka keturunan Abraham? Aku juga keturunan Abraham!
23 Apakah mereka pelayan Kristus? --aku berkata seperti orang gila--aku lebih lagi! Aku lebih banyak berjerih lelah; lebih sering di dalam penjara; didera di luar batas; kerap kali dalam bahaya maut.
24 Lima kali aku disesah orang Yahudi, setiap kali empat puluh kurang satu pukulan,
25 tiga kali aku didera, satu kali aku dilempari dengan batu, tiga kali mengalami karam kapal, sehari semalam aku terkatung-katung di tengah laut.
26 Dalam perjalananku aku sering diancam bahaya banjir dan bahaya penyamun, bahaya dari pihak orang-orang Yahudi dan dari pihak orang-orang bukan Yahudi; bahaya di kota, bahaya di padang gurun, bahaya di tengah laut, dan bahaya dari pihak saudara-saudara palsu.
27 Aku banyak berjerih lelah dan bekerja berat; kerap kali aku tidak tidur; aku lapar dan dahaga; kerap kali aku berpuasa, kedinginan dan tanpa pakaian,
28 dan, dengan tidak menyebut banyak hal lain lagi, urusanku sehari-hari, yaitu untuk memelihara semua jemaat-jemaat.
29 Jika ada orang merasa lemah, tidakkah aku turut merasa lemah? Jika ada orang tersandung, tidakkah hatiku hancur oleh dukacita?
30 Jika aku harus bermegah, maka aku akan bermegah atas kelemahanku.
31 Allah, yaitu Bapa dari Yesus, Tuhan kita, yang terpuji sampai selama-lamanya, tahu, bahwa aku tidak berdusta.
32 Di Damsyik wali negeri raja Aretas menyuruh mengawal kota orang-orang Damsyik untuk menangkap aku.
33 Tetapi dalam sebuah keranjang aku diturunkan dari sebuah tingkap ke luar tembok kota dan dengan demikian aku terluput dari tangannya.
8 Maret 2017 diubah oleh ZEGA376
-
8 Maret 2017
Biar lebih jelasnya saya co-pas yang 1 Korintus 11
MERLI705 tulis:
Benar bahwa rambut adalah hiasan kepala wanita, namun saya ingin meminta pendapat teman-teman tentang ini berdasarkan ayat Alkitab yang tertulis di 1 Korintus 11, 2 Korintus 11.
Posisinya ketika saya mendapatkan tuntunan baca ayat itu adalah ketika mendoakan seseorang, menurut teman-teman apa yang ingin Tuhan sampaikan lewat itu, mungkin ini akan bermanfaat untuk kita semua, terimakasi untuk yang akan berbagi silahkan share pendapatnya...MERLI705 tulis:
terimakasih PUTRA782,, ya itu pasal 1 korintus 11 sja dan 2 korintus pasal 11 nya bisa tidak dibahas lagi?? belum dibahas heheh,,, terimaksih sebelumnya
trus satu lagi,, jika pada waktu sy dapat tuntunan baca ayat lagi mendoakan seseorang (katakan pria) ap yg mau Tuhan sampaikan?media.sabda.org/alkitab_audio/ ... us/07_1ko11.mp3
<< 1 Korintus 11 >>
1 Jadilah pengikutku, sama seperti aku juga menjadi pengikut Kristus.
Hiasan kepala wanita
2 Aku harus memuji kamu, sebab dalam segala sesuatu kamu tetap mengingat akan aku dan teguh berpegang pada ajaran yang kuteruskan kepadamu.
3 Tetapi aku mau, supaya kamu mengetahui hal ini, yaitu Kepala dari tiap-tiap laki-laki ialah Kristus, kepala dari perempuan ialah laki-laki dan Kepala dari Kristus ialah Allah.
4 Tiap-tiap laki-laki yang berdoa atau bernubuat dengan kepala yang bertudung, menghina kepalanya.
5 Tetapi tiap-tiap perempuan yang berdoa atau bernubuat dengan kepala yang tidak bertudung, menghina kepalanya, sebab ia sama dengan perempuan yang dicukur rambutnya.
6 Sebab jika perempuan tidak mau menudungi kepalanya, maka haruslah ia juga menggunting rambutnya. Tetapi jika bagi perempuan adalah penghinaan, bahwa rambutnya digunting atau dicukur, maka haruslah ia menudungi kepalanya.
7 Sebab laki-laki tidak perlu menudungi kepalanya: ia menyinarkan gambaran dan kemuliaan Allah. Tetapi perempuan menyinarkan kemuliaan laki-laki.
8 Sebab laki-laki tidak berasal dari perempuan, tetapi perempuan berasal dari laki-laki.
9 Dan laki-laki tidak diciptakan karena perempuan, tetapi perempuan diciptakan karena laki-laki.
10 Sebab itu, perempuan harus memakai tanda wibawa di kepalanya oleh karena para malaikat.
11 Namun demikian, dalam Tuhan tidak ada perempuan tanpa laki-laki dan tidak ada laki-laki tanpa perempuan.
12 Sebab sama seperti perempuan berasal dari laki-laki, demikian pula laki-laki dilahirkan oleh perempuan; dan segala sesuatu berasal dari Allah.
13 Pertimbangkanlah sendiri: Patutkah perempuan berdoa kepada Allah dengan kepala yang tidak bertudung?
14 Bukankah alam sendiri menyatakan kepadamu, bahwa adalah kehinaan bagi laki-laki, jika ia berambut panjang,
15 tetapi bahwa adalah kehormatan bagi perempuan, jika ia berambut panjang? Sebab rambut diberikan kepada perempuan untuk menjadi penudung.
16 Tetapi jika ada orang yang mau membantah, kami maupun Jemaat-jemaat Allah tidak mempunyai kebiasaan yang demikian.
Kebiasaan-kebiasaan yang salah dalam perjamuan malam
17 Dalam peraturan-peraturan yang berikut aku tidak dapat memuji kamu, sebab pertemuan-pertemuanmu tidak mendatangkan kebaikan, tetapi mendatangkan keburukan.
18 Sebab pertama-tama aku mendengar, bahwa apabila kamu berkumpul sebagai Jemaat, ada perpecahan di antara kamu, dan hal itu sedikit banyak aku percaya.
19 Sebab di antara kamu harus ada perpecahan, supaya nyata nanti siapakah di antara kamu yang tahan uji.
20 Apabila kamu berkumpul, kamu bukanlah berkumpul untuk makan perjamuan Tuhan.
21 Sebab pada perjamuan itu tiap-tiap orang memakan dahulu makanannya sendiri, sehingga yang seorang lapar dan yang lain mabuk.
22 Apakah kamu tidak mempunyai rumah sendiri untuk makan dan minum? Atau maukah kamu menghinakan Jemaat Allah dan memalukan orang-orang yang tidak mempunyai apa-apa? Apakah yang kukatakan kepada kamu? Memuji kamu? Dalam hal ini aku tidak memuji.
23 Sebab apa yang telah kuteruskan kepadamu, telah aku terima dari Tuhan, yaitu bahwa Tuhan Yesus, pada malam waktu Ia diserahkan, mengambil roti
24 dan sesudah itu Ia mengucap syukur atasnya; Ia memecah-mecahkannya dan berkata: "Inilah tubuh-Ku, yang diserahkan bagi kamu; perbuatlah ini menjadi peringatan akan Aku!"
25 Demikian juga Ia mengambil cawan, sesudah makan, lalu berkata: "Cawan ini adalah perjanjian baru yang dimeteraikan oleh darah-Ku; perbuatlah ini, setiap kali kamu meminumnya, menjadi peringatan akan Aku!"
26 Sebab setiap kali kamu makan roti ini dan minum cawan ini, kamu memberitakan kematian Tuhan sampai Ia datang.
27 Jadi barangsiapa dengan cara yang tidak layak makan roti atau minum cawan Tuhan, ia berdosa terhadap tubuh dan darah Tuhan.
28 Karena itu hendaklah tiap-tiap orang menguji dirinya sendiri dan baru sesudah itu ia makan roti dan minum dari cawan itu.
29 Karena barangsiapa makan dan minum tanpa mengakui tubuh Tuhan, ia mendatangkan hukuman atas dirinya.
30 Sebab itu banyak di antara kamu yang lemah dan sakit, dan tidak sedikit yang meninggal.
31 Kalau kita menguji diri kita sendiri, hukuman tidak menimpa kita.
32 Tetapi kalau kita menerima hukuman dari Tuhan, kita dididik, supaya kita tidak akan dihukum bersama-sama dengan dunia.
33 Karena itu, saudara-saudaraku, jika kamu berkumpul untuk makan, nantikanlah olehmu seorang akan yang lain.
34 Kalau ada orang yang lapar, baiklah ia makan dahulu di rumahnya, supaya jangan kamu berkumpul untuk dihukum. Hal-hal yang lain akan kuatur, kalau aku datang.
8 Maret 2017 diubah oleh ZEGA376
-
8 Maret 2017
Saya berikan gambaran dari perbandingan ayat-ayat lainnya :
media.sabda.org/alkitab_audio/ ... us/21_1pe03.mp3
<< 1 Petrus 3 >>
Hidup bersama suami isteri
1 Demikian juga kamu, hai isteri-isteri, tunduklah kepada suamimu, supaya jika ada di antara mereka yang tidak taat kepada Firman, mereka juga tanpa perkataan dimenangkan oleh kelakuan isterinya,
2 jika mereka melihat, bagaimana murni dan salehnya hidup isteri mereka itu.
3 Perhiasanmu janganlah secara lahiriah, yaitu dengan mengepang-ngepang rambut, memakai perhiasan emas atau dengan mengenakan pakaian yang indah-indah,
4 tetapi perhiasanmu ialah manusia batiniah yang tersembunyi dengan perhiasan yang tidak binasa yang berasal dari roh yang lemah lembut dan tenteram, yang sangat berharga di mata Allah.
5 Sebab demikianlah caranya perempuan-perempuan kudus dahulu berdandan, yaitu perempuan-perempuan yang menaruh pengharapannya kepada Allah; mereka tunduk kepada suaminya,
6 sama seperti Sara taat kepada Abraham dan menamai dia tuannya. Dan kamu adalah anak-anaknya, jika kamu berbuat baik dan tidak takut akan ancaman.
7 Demikian juga kamu, hai suami-suami, hiduplah bijaksana dengan isterimu, sebagai kaum yang lebih lemah! Hormatilah mereka sebagai teman pewaris dari kasih karunia, yaitu kehidupan, supaya doamu jangan terhalang.
Kasih dan damai
8 Dan akhirnya, hendaklah kamu semua seia sekata, seperasaan, mengasihi saudara-saudara, penyayang dan rendah hati,
9 dan janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, atau caci maki dengan caci maki, tetapi sebaliknya, hendaklah kamu memberkati, karena untuk itulah kamu dipanggil, yaitu untuk memperoleh berkat. Sebab:
10 "Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu.
11 Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik, ia harus mencari perdamaian dan berusaha mendapatkannya.
12 Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat."
Menderita dengan sabar
13 Dan siapakah yang akan berbuat jahat terhadap kamu, jika kamu rajin berbuat baik?
14 Tetapi sekalipun kamu harus menderita juga karena kebenaran, kamu akan berbahagia. Sebab itu janganlah kamu takuti apa yang mereka takuti dan janganlah gentar.
15 Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu sebagai Tuhan! Dan siap sedialah pada segala waktu untuk memberi pertanggungan jawab kepada tiap-tiap orang yang meminta pertanggungan jawab dari kamu tentang pengharapan yang ada padamu, tetapi haruslah dengan lemah lembut dan hormat,
16 dan dengan hati nurani yang murni, supaya mereka, yang memfitnah kamu karena hidupmu yang saleh dalam Kristus, menjadi malu karena fitnahan mereka itu.
17 Sebab lebih baik menderita karena berbuat baik, jika hal itu dikehendaki Allah, dari pada menderita karena berbuat jahat.
18 Sebab juga Kristus telah mati sekali untuk segala dosa kita, Ia yang benar untuk orang-orang yang tidak benar, supaya Ia membawa kita kepada Allah; Ia, yang telah dibunuh dalam keadaan-Nya sebagai manusia, tetapi yang telah dibangkitkan menurut Roh,
19 dan di dalam Roh itu juga Ia pergi memberitakan Injil kepada roh-roh yang di dalam penjara,
20 yaitu kepada roh-roh mereka yang dahulu pada waktu Nuh tidak taat kepada Allah, ketika Allah tetap menanti dengan sabar waktu Nuh sedang mempersiapkan bahteranya, di mana hanya sedikit, yaitu delapan orang, yang diselamatkan oleh air bah itu.
21 Juga kamu sekarang diselamatkan oleh kiasannya, yaitu baptisan--maksudnya bukan untuk membersihkan kenajisan jasmani, melainkan untuk memohonkan hati nurani yang baik kepada Allah--oleh kebangkitan Yesus Kristus,
22 yang duduk di sebelah kanan Allah, setelah Ia naik ke sorga sesudah segala malaikat, kuasa dan kekuatan ditaklukkan kepada-Nya.
8 Maret 2017 diubah oleh ZEGA376
-
10 Maret 2017
Apa yang dikecamnya adalah perempuan yang berdoa atau bernubuat tanpa tudung kepala, atau laki-laki yang melakukan keduanya dengan tudung kepala (ay. 4-5). Untuk memahami hal ini, harus diperhatikan bahwa di negeri-negeri timur, memakai tudung kepala menandakan entah aib atau sikap tunduk. Ini bertentangan dengan kebiasaan di Barat, di mana orang yang tidak memakai tudung kepala berarti tunduk, sedangkan yang memakai tudung kepala berarti unggul dan berkuasa. Dan ini akan membantu kita memahami dengan lebih baik,
IV. Alasan-alasan yang menjadi dasar kecaman Paulus.
1. Tiap-tiap laki-laki yang berdoa atau bernubuat dengan kepala yang bertudung, menghina kepalanya, yaitu Kristus, Kepala setiap laki-laki (ay. 3), karena ia tampil secara tidak sesuai dengan tempat yang sudah ditentukan Allah baginya. Perhatikanlah, bahkan dalam hal pakaian dan kebiasaan, kita harus menghindari segala sesuatu yang dapat menghina Kristus. Sebaliknya, tiap-tiap perempuan yang berdoa atau bernubuat dengan kepala yang tidak bertudung, menghina kepalanya, yaitu laki-laki (ay. 3). Tanpa tudung kepala yang demikian, perempuan tampil dengan pakaian yang menunjukkan bahwa ia itu unggul dan membuang tanda yang menunjukkan bahwa ia tunduk pada atasannya. Begitu pula, ia berperilaku sama bila ia memotong pendek rambutnya, atau mencukurnya, yang merupakan kebiasaan laki-laki pada masa itu. Ini akan menjadi semacam pernyataan bahwa ia ingin mengganti jenis kelamin, yaitu menginginkan keunggulan seperti yang dianugerahkan Allah kepada lawan jenisnya. Dan mungkin inilah kesalahan para nabiah dalam jemaat Korintus itu. Mereka melakukan hal yang, pada masa-masa itu, menunjukkan suatu keunggulan, dan karena itu dengan diam-diam menyatakan diri memiliki apa yang bukan milik mereka tetapi milik lawan jenis. Perhatikanlah, orang-orang dari jenis kelamin yang berbeda janganlah ingin bertukar tempat. Tatanan yang sudah diatur hikmat ilahi atas manusia dan segala sesuatu adalah yang terbaik dan paling sesuai. Berusaha mengubahnya berarti menghancurkan seluruh tatanan, dan menimbulkan kekacauan. Perempuan harus tetap berada pada kedudukan yang sudah dipilihkan Allah untuknya, dan tidak boleh menghina kepalanya. Sebab ini, sebagai akibatnya, menghina Allah. Jika perempuan diciptakan dari laki-laki, dan untuk laki-laki, dan dijadikan sebagai kemuliaan laki-laki, maka ia tidak boleh berbuat apa pun, terutama di depan umum, yang tampak seperti ingin membalikkan tatanan ini.