menurut kalian apakah TAMAN EDEN ada di bumi atau bukan di bumi?
-
29 Maret 2018
baiklah saudara Lisna...
saya akan menjawab...
kalau menurut saya...Taman Eden itu (dulu) pernah ada di bumi...yakni sebelum manusia (sebut saja A & H) diusir dari sana karena kebodohan mereka sendiri yg mau mendengarkan iblis yg berwujud ular...
sekian terima kasih...dan sampai jumpa lagi di thread aye yg lainnya...
[Edit admin: Beberapa kata diedit oleh admin. Mari kita gunakan kata-kata yang menyejukkan dan tidak berkonotasi negatif. Tuhan memberkati.]
LISNARINAA355 tulis:
Wadoh mas broo
Orang yang berani ber argument
Sudah memegang kendali ambik bagian akan apa yang akan di perbincangkan dan menjadi dialog yang terarah
Nah sebelum jauh mengarah..
Coba berikan penjelasan saudari Daniel422 mengenai topik diatas dengan perincian dan alasan saudara
Selanjutnya kita akan bahas secara meluas
Silahkan responya
Ditunggu ya
30 Maret 2018 diubah oleh JODOHKRISTEN
-
29 Maret 2018
karena aku harus fokus...memperingati dan menghayati peristiwa terbesar sepanjang sejarah di bumi ini yakni pengorbanan Yesus Kristus (Isa Almasih)...juruselamat dan Tuhanku di bukit Golgota (Kalvari) dan peristiwa kebangkitan NYA pada hari yg ke tiga...untuk menebus semua dosa2ku dan semua dosa2 umat manusia dibawah kolong langit ini...tante Herlina
HERLINA120 tulis:
Akhirx...ada jg hari tanpa thread terbaru dri ponakan bru gw..hahaha..
-
29 Maret 2018
Kalo taman eden itu sama dengan Firdaus.. Berarti taman eden itu ada di sumatra utara, tepatnya di kabupaten serdang bedagai. Ada itu kecamatan Firdaus.
-
29 Maret 2018
taman eden dekat irak iran sbb di kejadian dijelaskan bhw taman itu diairi sungai tigris efrat dan 2 sungai lainnya.
nah sungai tsb ada di negara tsb
-
29 Maret 2018
Taman Eden ada di bumi, jika ada di surga, iblis tentunya tidak diperkenankan karena surga tidak menoleransi keberadaan iblis.
-
29 Maret 2018
Pertanyaan yang baik dan saya mau menanggapi dengan serius bukan statement ga perlu nih....
Berdasarkan versi islam, nabi adam dan siti hawa sebelumnya berasal dari jannah (surga). Namun karena perbuatan dosanya maka keduanya ditutunkan ke bumi ke daerah Dahnah (adam) dan Marwah (hawa) dan mereka dipertemukan di Jama (kitab Ad-Duural-Mansur at Tafsir al Ma'tsur).
Nah bagaimmana dengan Alkitab, berdasarkan kepercayaan kita, Adam dan Hawa memang berada di firdaus yang jika di peta sekarang teretak di Mesopotamia (irak) dekat sungai Tigris dan sungai Effrat.
Semoga pendapat saya tidak keliru. Terima kasih
DANIEL422 tulis:
Salam Jodoh Kristen yg makin kece...
Pada kesempatan ini, saya ingin mengajak rekan-rekan semua untuk kembali ke topik mengenai awal penciptaan dunia (bumi) dan dalam hal ini lebih spesifik lagi...yakni mengenai Taman EDEN...yang menjadi tempat 2 sejoli pertama yakni bro Adam dan sis Hawa bercengkrama dan berduaan sebelum akhirnya si ular membuat mereka jatuh dalam dosa.
oke...langsung saja...mampir dan bagikan opini anda
God bless JK always
-
29 Maret 2018
TIENA824 tulis:
taman eden dekat irak iran sbb di kejadian dijelaskan bhw taman itu diairi sungai tigris efrat dan 2 sungai lainnya.
nah sungai tsb ada di negara tsb
👍
-
30 Maret 2018
Shalom rekan-rekan yang dikasihi Tuhan Yesus,
Yuk pergunakan forum untuk mengemukakan pendapat dan berdiskusi dengan baik.
Kita semua adalah anak Tuhan yang memiliki kedewasaan dan hikmat dari Tuhan, mari kita gunakan dengan sebaik mungkin
Janganlah mengomentari si penulis topik/posting, pergunakanlah kata-kata dan kalimat yang ramah/santun, serta janganlah terbawa emosi.
Yuk kita berusaha sebaik mungkin untuk menjadi pembawa damai
-
30 Maret 2018
iblis bisa ke surga pak...
di kitab ayub dijelaskan bhw iblis bernegosiasi dgn Tuhan utk mencobai ayub.
TORO617 tulis:
Taman Eden ada di bumi, jika ada di surga, iblis tentunya tidak diperkenankan karena surga tidak menoleransi keberadaan iblis.
-
30 Maret 2018
TIENA824 tulis:
iblis bisa ke surga pak...
di kitab ayub dijelaskan bhw iblis bernegosiasi dgn Tuhan utk mencobai ayub.
Menurut padangan Yahudi, Ada 3 macam (tingkat) surga/langit (SYAMAYIM) :
1. SYAMAYIM dalam makna cakrawala (Kej 1:6 - Raqiya),
"fowls of the heaven", "the eagles of heaven" (Kej 2:19)2. SYAMAYIM dalam makna langit dan benda-benda angkasa
Langit berbintang; di mana matahari, bulan, planet, dan bintang; (Kej 1:17), keduanya nampak digambarkan dengan REQIYA HASYAMAYIM atau cakrawala surga.3. SYAMAYIM dalam makna Surga, yaitu tempat yang diberkati atau tahta kemuliaan Surga, Sebagai tempat kediaman Allah yang disebut "Langit ketiga" atau yang disebut juga "The heaven of heavens, SYEMEY HASYAMAYIM atau HASYAMAYIM SYAMAYIM, surganya surga. (Ul 10:14, 1 Raj 8:27)
Ayub 1:6; 2:1
1:6 LAI-TB, Pada suatu hari datanglah anak-anak Allah (BENEY HA'ELOHIM) menghadap TUHAN dan di antara mereka datanglah juga Iblis.
2:1 LAI-TB, Pada suatu hari datanglah anak-anak Allah menghadap TUHAN dan di antara mereka datang juga Iblis untuk menghadap TUHAN.
TAFSIRAN 1 :
Iblis bisa di Surga jikalau Allah menghendaki dia ada di surga untuk suatu peristiwa tertentu. Hanya yang mesti diingat adalah bahwa Iblis di Surga ini tidak dalam status penghuni.
Kalau Allah yang memanggil, Iblis tak dapat menolaknya. Iblis bagaimanapun juga takluk kepada kedaulatan Allah. Dia masih bisa ke surga jika Allah menghendaki demikian. Justru karena Allah yang menghendaki, Iblis tidak dapat menolak, dan musti hadir di Surga.
TAFSIRAN 2 :Bahwa tempat pertemuan tersebut adalah di SYAMAYIM dalam makna langit.
Coba bandingkan dengan ayat berikut :
Wahyu 12:7
LAI TB, Maka timbullah peperangan di sorga (OURANOS). Mikhael dan malaikat-malaikatnya berperang melawan naga itu, dan naga itu dibantu oleh malaikat-malaikatnya,
Kata yang diterjemahkan "sorga" (LAI) dan "heaven" (KJV) adalah berasar dari kata Yunani ουρανος – OURANOS,
Leksikon Yunani:
Kata ini berpadanan dengan kata Ibrani שָׁמַיִם - SYAMAYIM (heaven, air, sky, heavenly).
Coba bandingkan dengan terjemahan bahasa Inggris ini:
World English Bible, There was war in the sky. Michael and his angels made war on the dragon. The dragon and his angels made war.Kita lihat contoh ayat lain dimana kata SYAMAYIM yang sepadan/sinonim dengan OURANOS itu diterjemahkan sebagai "langit" di dalam LAI-TB:
Kejadian 1:1
LAI TB, Pada mulanya Allah menciptakan langit (SHAMAYIM) dan bumi.
KJV, In the beginning God created the heaven and the earth.30 Maret 2018 diubah oleh VIRUSKASIH805
-
30 Maret 2018
TIENA824 tulis:
iblis bisa ke surga pak...
di kitab ayub dijelaskan bhw iblis bernegosiasi dgn Tuhan utk mencobai ayub.
TORO617 tulis:
Taman Eden ada di bumi, jika ada di surga, iblis tentunya tidak diperkenankan karena surga tidak menoleransi keberadaan iblis.
Ayub berapa ya sist?
Sorry sudah dijabarkan, saya analisa dulu berdasarkan tafsirannya.
30 Maret 2018 diubah oleh TORO617
-
30 Maret 2018
Selamat Paskah,
Menurut saya Taman Eden ada di bumi.
Lokasi nya sekitar Irak dan jazirah arab.
Dari hasil analisis para ahli geologi tanah sekitar jazirah arab ribuan tahun lalu itu sangat hijau, penuh pepohonan , dan makhluk hidup banyak sekali disana.
Buktinya bisa kita lihat mengapa didaerah gurun pasir irak dan jazirah arab itu kaya akan minyak bumi?
Minyak bumi berasal dari makhluk hidup (hewan dan tumbuhan) yang telah tertimbun (terendapkan) ratusan juta tahun lalu di bawah permukaan Bumi. Pada awalnya makhluk hidup ini terletak di atas permukaan Bumi.
Jadi Taman Eden itu dahulu adalah berlimpah2 kekayaan alam dan sangat rimbun oleh pohon2, dan binatang2 sgt banyak disana krn tanahnya sangat subur.
Selama berabad2 kemiringan bumi berputar membuat sebuah iklim suatu daerah bisa berubah, contohnya saat ini musim dingin, kawasan artik di utara eropa semakin panas, sementara siberia dan eropa semakin dingin, dan beberapa negara arab bersalju, jadi apakah nanti jazirah arab bisa kembali basah dan subur spt zaman awal taman eden?
Ataukah nanti utara benua eropa bakal menjadi gurun pasir? Krn posisi eropa semakin dekat ke arah matahari.
30 Maret 2018 diubah oleh RUDYANTO186
-
30 Maret 2018
Bisa jadi tidak ada yg mustahil bagi Tuhan
RUDYANTO186 tulis:
Selamat Paskah,
Menurut saya Taman Eden ada di bumi.
Lokasi nya sekitar Irak dan jazirah arab.
Dari hasil analisis para ahli geologi tanah sekitar jazirah arab ribuan tahun lalu itu sangat hijau, penuh pepohonan , dan makhluk hidup banyak sekali disana.
Buktinya bisa kita lihat mengapa didaerah gurun pasir irak dan jazirah arab itu kaya akan minyak bumi?
Minyak bumi berasal dari makhluk hidup (hewan dan tumbuhan) yang telah tertimbun (terendapkan) ratusan juta tahun lalu di bawah permukaan Bumi. Pada awalnya makhluk hidup ini terletak di atas permukaan Bumi.
Jadi Taman Eden itu dahulu adalah berlimpah2 kekayaan alam dan sangat rimbun oleh pohon2, dan binatang2 sgt banyak disana krn tanahnya sangat subur.
Selama berabad2 kemiringan bumi berputar membuat sebuah iklim suatu daerah bisa berubah, contohnya saat ini musim dingin, kawasan artik di utara eropa semakin panas, sementara siberia dan eropa semakin dingin, dan beberapa negara arab bersalju, jadi apakah nanti jazirah arab bisa kembali basah dan subur spt zaman awal taman eden?
Ataukah nanti utara benua eropa bakal menjadi gurun pasir? Krn posisi eropa semakin dekat ke arah matahari. planetearth2017.files.wordpres ... er-it-gets2.png
-
30 Maret 2018
TIENA824 tulis:
iblis bisa ke surga pak...
di kitab ayub dijelaskan bhw iblis bernegosiasi dgn Tuhan utk mencobai ayub.
TORO617 tulis:
Taman Eden ada di bumi, jika ada di surga, iblis tentunya tidak diperkenankan karena surga tidak menoleransi keberadaan iblis.
Untuk Ayub 1:6 dan 2:1 maksud sons of God ( BENEY HA'ELOHIM ) tersebut bisa mengacu pada malaikat-malaikat di surga, bisa juga mengacu pada Ayub dan anggota keluarganya karena masih dalam rangkaian kisah.
Pada Ayub 1:5 Ayub senantiasa menguduskan anak-anaknya dengan korban bakaran, dengan demikian mereka bisa dikatakan menghadap kepada Allah.
Di saat menghadap Allah inilah iblis hadir dan terjadi dialog dengan Allah, meski tidak disebutkan saat korban bakaran atau tidak.
Barangkali anak-anak Ayub memiliki keimanan kepada Allah meskipun kesalehanan mereka tidak sesaleh Ayub, dengan demikian mereka pun bisa disebut sons of God ( anak-anak Allah ), bukankah kita pun bisa disebut anak-anak Allah?.
Kembali ke Ayub 1:6 ;2:1 jika sons of God merujuk pada malaikat-malaikat bisa jadi hal itu di surga seperti tafsiran yang ditulis bro Viruskasih, namun jika merujuk orang -orang percaya dalam keluarga Ayub karena masih dalam rangkaian kisah berarti bukan di surga, mengingat surga sebagai tempat yang kudus sebagai mana kudus-Nya Allah.
Ya ini semua masih dalam produk tafsir sih. Namun yang jelas taman Eden berada di bumi yang memungkinkan iblis menemui Adam dan Hawa.
30 Maret 2018 diubah oleh TORO617
-
30 Maret 2018
Syalom..Pertanyaannya menarik👍Menurut pengertiannya berdasarkan isi Alkitab yg saya baca. Bhwa Taman Eden itu ada di bumi.
Perikop di Kejadian 1 "Allah menciptakan langit dan bumi serta isinya"
Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi.
(Kejadian 1:1)
Perikop Kejadian 2 "Manusia dan Taman Eden"
Selanjutnya Tuhan Allah membuat taman di Eden, di sebelah timur; disitulah ditempatkan-Nya manusia yang dibentuk-Nya itu.
( Kejadian 2:8)
Pada Kej 2:10 Sungai yg mrngalir dari taman Eden ada 4 cabang.
contoh cabang sungai ke 3 Tigris.
Wilayah Sungai Tigris:
( berdasarkan sumber Ensiklopedia)
Panjang sungai Tigris adalah 1,850 km, muncul dari Pegunungan Taurus di bagian timur Turki sekitar 25 km sebelah tenggara kota Elazig dan sekitar 30 km dari sumber-sumber air sungai Efrat.
Sungai ini kemudian mengalir 400 km melalui wilayah Turki sebelum menjadi batas antara negara Suriah dan Turki. Bagian sepanjang 44 km ini saja yang terletak di Suriah. Sisa 1,418 km seluruhnya di dalam wilayah Irak.
Terimakasih🙏