buat yg jomblo, saya kasih pertanyaan biar pusing..
-
28 November 2023
ELLA742 tulis:
Yang dimaksud dgn barangsiapa; Tentu saja IBLIS
Bukankah karena bujuk rayu Iblis sehingga Adam dan Hawa serta anak cucu keturunannya kehilangan kemuliaan Allah sehingga upa dosa iyalah maut (mati)
(15) Firman TUHAN kepadanya: "Sekali-kali tidak! Barangsiapa yang membunuh Kain akan dibalaskan kepadanya tujuh kali lipat.
Asumsikan bahwa in the end, Iblis bertemu dengan Kain dan membunuhnya.
Kira-kira pembalasan tujuh kali lipat model apa yang akan diterima oleh iblis ???
-
29 November 2023
Udahh jombo dibiuat pusing 😭
-
7 Desember 2023
SOZANLIWU435 tulis:
Udahh jombo dibiuat pusing 😭
Jomblo memang harus dibuat "pusing" biar gak "mikir yang aneh-aneh", abis itu "bikin yang aneh-aneh."
(1) Pada pergantian tahun, pada waktu raja-raja biasanya maju berperang, maka Daud menyuruh Yoab maju beserta orang-orangnya dan seluruh orang Israel. Mereka memusnahkan bani Amon dan mengepung kota Raba, sedang Daud sendiri tinggal di Yerusalem.
Harusnya Daud "pusing" sama urusan di medan perang karena itu memang kewajibannya. Akibatnya :
(2) Sekali peristiwa pada waktu petang, ketika Daud bangun dari tempat pembaringannya, lalu berjalan-jalan di atas sotoh istana, tampak kepadanya dari atas sotoh itu seorang perempuan sedang mandi; perempuan itu sangat elok rupanya.
Anda pasti tahu kelanjutannya kan7 Desember 2023 diubah oleh VIRUSKASIH805
-
8 Desember 2023
Sesuai judul, pertanyaan bagi jomblo😁
Jika setelah berdoa dan berusaha maximal, umur terus berjalan... dan tidak juga mendapatkan jodoh. Apa yg jomblo-ers akan lakukan? Tetap bisa mengasihi Tuhan dg segenap hati ketika permohonan yg sangat kita inginkan itu tidak Tuhan berikan(misal dalam kedaulatanNya, itu yg terbaik buat kita walau kita gak ngerti kenapa)?
Menurutku ada hal2 yg kita perlu serahkan hasil akhirnya kepada Tuhan, tetap berjuang tp juga berserah penuh dan itu emang proses seumur hidup. Keinginan menikah dan py keluarga adalah hal yg baik dan sangat manusiawi bahkan pernikahan kudus itu inisiatif Allah sendiri. Namun, dalam kehidupan ini, kita juga mesti belajar menerima bahwa tidak semua hal yg kita inginkan bisa kita dapatkan.
Semangat teman2 jomblo😃
-
19 Januari 2024
Aduhh boro2 mau kontribusi sesuai dng topiknya, tetiba nge lag otaknya tak mampu akuh tuh 🙏 jadi numpang baca aja ✌️👌
Sukses membuat saya pening 🤭
19 Januari 2024 diubah oleh INNE351
-
19 Januari 2024
Kagak di kasih pertanyaan ajah udh pusing dg kejombloanku, lah apalg ditanyain pertanyaan yg bikin pusing.. 🤭🤭
Bs tambah mumet dah ah 😂🤣😂🤣
-
20 Januari 2024
PAGI985 tulis:
Cerita nya setelah Kain membunuh Habel.
(Kejadian 4: 14) Engkau menghalau aku sekarang dari tanah ini dan aku akan tersembunyi dari hadapan-Mu, seorang pelarian dan pengembara di bumi; maka barangsiapa yang akan bertemu dengan aku, tentulah akan membunuh aku. "
Pertanyaan saya, siapakah yg dimaksud Kain dgn sebutan “BARANGSIAPA” ? krn logika nya di bumi hanya masih ada 3 orang, yaitu Adam, Hawa.. dan Kain itu sndiri.
Lalu pertanyaan berikutnya: Kain menikah dgn siapa? Kan dia jomblo satu satunya di bumi.. Apakah dia bisa membelah diri??? Shg keturunanya banyak sampai sekarang?
Sekian dari saya, dan terima kasih.
Pertanyaan ini yg sering di perdebatkan oleh kaum atheis. Cari aja di group atheis di FB ataupun sosmed yg lain.
Jd Adam itu adl ras manusia pertama yg di ciptakan Tuhan. Dulunya sdh ada bangsa 2 lain.
Makanya kan ga mungkin dr satu DNA Adam akan bisa muncul ribuan DNA baru di bumi ini .
Kenapa bisa begitu buktinya kain berkata begitu.
Atau dr sisi yg lain . Kitab Kejadian itu kan ditulis oleh Musa jd di jaman Musa sdh banyak bangsa2 jd Musa menyampaikan spt itu.. sambungan logika dan penalarannya hanya sebatas keyakinan atau entah nanti klo ada bukti arkheologis .
Kalau di atheis jg sering dipertanyakan. Hal sepele tp kadang jg bisa goyahkan iman..
Kalau iblis bisa bisikkan sesuatu shg mns bisa berbuat dosa, kenapa Tuhan hrs pakai utusan nabi2 utk mengatakan apa kata Tuhan biar org tdk berdosa...😅😅
Semoga ga bikin Pagi jadi Siang gara2 tambah pusing..🤭🙏🤩✌
20 Januari 2024 diubah oleh YANTI342
-
20 Januari 2024
tapi kalau katanya dosa masuk melalui kejatuhan Adam; berarti bangsa2 sebelum Adam tidak pernah jatuh ke dalam dosa dong?
-
20 Januari 2024
LUKAS244 tulis:
tapi kalau katanya dosa masuk melalui kejatuhan Adam; berarti bangsa2 sebelum Adam tidak pernah jatuh ke dalam dosa dong?
Dosa sdh ada sejak malaikat memberontak ke TUHAN.
Adam manusia buatan Tuhan yg pertama di ciptakan segambar dg Tuhan yg kena bujukan dosa/ iblis.
Sebelum itu sdh banyak manusia kan ? . Kan sdh ada bangsa bangsa lain setelah Adam di keluarkan dr Taman Firdaus.
Kain pun menikah dg bangsa lain.
20 Januari 2024 diubah oleh YANTI342
-
24 Januari
LUKAS244 tulis:
tapi kalau katanya dosa masuk melalui kejatuhan Adam; berarti bangsa2 sebelum Adam tidak pernah jatuh ke dalam dosa dong?
Memangnya menurut ALKITAB, ada bangsa-bangsa lain sebelum Adam ???
-
24 Januari
YANTI342 tulis:
Dosa sdh ada sejak malaikat memberontak ke TUHAN.
Agree. Buktinya, ya keberadaan si penggoda di taman eden dengan kata-kata godaannya.
Adam manusia buatan Tuhan yg pertama di ciptakan segambar dg Tuhan yg kena bujukan dosa/ iblis.
Mungkin lebih spesifik ke Hawa, istrinya Adam.
Sebelum itu sdh banyak manusia kan ? . Kan sdh ada bangsa bangsa lain setelah Adam di keluarkan dr Taman Firdaus.
Kain pun menikah dg bangsa lain.
Sebelum Adam tidak ada bangsa-bangsa lain. Setidaknya itu menurut yang tertulis di kitab suci.
Ujilah segala sesuatu...
-
24 Januari
YANTI342 tulis:
Pertanyaan ini yg sering di perdebatkan oleh kaum atheis. Cari aja di group atheis di FB ataupun sosmed yg lain.
....Semoga ga bikin Pagi jadi Siang gara2 tambah pusing..🤭🙏🤩✌
Ketika ada atheis ngomongin yang namanya tuhan, saat itulah keatheisannya dipertanyakan.
12 Februari diubah oleh JODOHKRISTEN
-
24 Januari
1 Korintus 15:21 Sebab sama seperti maut datang karena satu orang manusia, demikian juga kebangkitan orang mati datang karena satu orang manusia. 15:22 Karena sama seperti semua orang mati dalam persekutuan dengan Adam, demikian pula semua orang akan dihidupkan kembali dalam persekutuan dengan Kristus.
Ini yang saya percaya. Dosa masuk melalui satu orang manusia (Adam), dan penebusan juga melalui satu orang "manusia" (Yesus).
YANTI342 tulis:
Dosa sdh ada sejak malaikat memberontak ke TUHAN.
Adam manusia buatan Tuhan yg pertama di ciptakan segambar dg Tuhan yg kena bujukan dosa/ iblis.
Sebelum itu sdh banyak manusia kan ? . Kan sdh ada bangsa bangsa lain setelah Adam di keluarkan dr Taman Firdaus.
Kain pun menikah dg bangsa lain.
-
24 Januari
VIRUSKASIH805 tulis:
Memangnya menurut ALKITAB, ada bangsa-bangsa lain sebelum Adam ???
LUKAS244 tulis:Ini bener. Sama keturunan Adam & Hawa yang lain.
Kalo mau ikut Alkitab, Allah ga ciptain manusia di luar Adam & Hawa. Dan dosa masuk ke manusia melalui kejatuhan Adam & Hawa; jadi kalau ada manusia yang diciptakan di luar Adam & Hawa, berarti manusia tersebut belum jatuh ke dalam dosa, dan keturunan2nya tidak memerlukan penebusan dosa.
-
25 Januari
Berulang kali buka thread ini yasalaaaam sama pusingnya dengan pertanyaan mengapa aku jomblo?? #pening yang sesungguhnya 😂
-
25 Januari
VIRUSKASIH805 tulis:
Sebelum Adam tidak ada bangsa-bangsa lain. Setidaknya itu menurut yang tertulis di kitab suci.
Ujilah segala sesuatu...
Ku singkat langsung dr Nuh aja..
Kejadian 6:1-4 (TB) Ketika manusia itu mulai bertambah banyak jumlahnya di muka bumi, dan bagi mereka lahir anak-anak perempuan,
maka anak-anak Allah melihat, bahwa anak-anak perempuan manusia itu cantik-cantik, lalu mereka mengambil isteri dari antara perempuan-perempuan itu, siapa saja yang disukai mereka.
Berfirmanlah TUHAN: "Roh-Ku tidak akan selama-lamanya tinggal di dalam manusia, karena manusia itu adalah daging, tetapi umurnya akan seratus dua puluh tahun saja."
Pada waktu itu orang-orang raksasa ada di bumi, dan juga pada waktu sesudahnya, ketika anak-anak Allah menghampiri anak-anak perempuan manusia, dan perempuan-perempuan itu melahirkan anak bagi mereka; inilah orang-orang yang gagah perkasa di zaman purbakala, orang-orang yang kenamaan.
Pertanyaannya:
1.Siapakah manusia raksasa itu?
2.Yang dimaksud anak-anak manusia?
3. Yang dimaksud anak-anak Allah?
-
25 Januari
Panjang sekali klo mau dibahas, mesti cek bahasa aslinya dan bisa membaca bbrp Bible commentary.
-
26 Januari
Saya mau kasih point of view yg berbeda sedikit ya gaes...
Mungkinkah ada hal2 yg sengaja tidak didetailkan di Alkitab, karena memang tidak sentral dengan pesan utamanya (yaitu, keselamatan kekal melalui pengorbanan Kristus yang diterima dengan iman)?
Nanti kalau semua ditulis malah menjadi distractionUlangan 29:29 --> Hal-hal yang tersembunyi ialah bagi TUHAN, Allah kita, tetapi hal-hal yang dinyatakan ialah bagi kita dan bagi anak-anak kita sampai selama-lamanya, supaya kita melakukan segala perkataan hukum Taurat ini."
26 Januari diubah oleh JAMES757
-
26 Januari
Bisa itu, Bro James.
Dulu dosen pernah bilang, di Alkitab ini terutama di bagian narasi itu bs dianalogikan kyk film, ada tokoh2, karakter, peristiwa. Ada bagian yg penting diberikan secara detail dan diperlambat kisahnya kyk di fokuskan dan di zoom in. Nah klo yg cuma lewat aja itu ibarat figuran yg tidak menjadi fokus utama dari alur besar narasi dan pesan utama yaitu begitu besar kasih Allah Tritunggal sehingga Kristus lahir, disalibkan, mati dan bangkit bagi kita orang berdosa.
JAMES757 tulis:
Saya mau kasih point of view yg berbeda sedikit ya gaes...
Mungkinkah ada hal2 yg sengaja tidak didetailkan di Alkitab, karena memang tidak sentral dengan pesan utamanya (yaitu, keselamatan kekal melalui pengorbanan Kristus yang diterima dengan iman)?
Nanti kalau semua ditulis malah menjadi distraction
Ulangan 29:29 --> Hal-hal yang tersembunyi ialah bagi TUHAN, Allah kita, tetapi hal-hal yang dinyatakan ialah bagi kita dan bagi anak-anak kita sampai selama-lamanya, supaya kita melakukan segala perkataan hukum Taurat ini."
26 Januari diubah oleh WELLYN308
-
26 Januari
Sempat terlintas judulnya harusnya "buat yg jomblo, saya kasih pertanyaan biar tambah jomblo" wkwkwk...😄
-
26 Januari
SAURIA580 tulis:
Sempat terlintas judulnya harusnya "buat yg jomblo, saya kasih pertanyaan biar tambah jomblo" wkwkwk...😄
Sesama jomblo jangan saling menambah pusing😊
-
27 Januari
Menyatukan dua hati emg tidak mudah membalikkan telapak tangan 😁😁😁 pokok nya bersyukur aja deh dan banyak senyum dan bahagia 🤭🤭🤭🤣
-
12 Februari
YANTI342 tulis:
Ku singkat langsung dr Nuh aja..
Kejadian 6:1-4 (TB) Ketika manusia itu mulai bertambah banyak jumlahnya di muka bumi, dan bagi mereka lahir anak-anak perempuan,
maka anak-anak Allah melihat, bahwa anak-anak perempuan manusia itu cantik-cantik, lalu mereka mengambil isteri dari antara perempuan-perempuan itu, siapa saja yang disukai mereka.
Ada tafsir yang menyatakan bahwa anak-anak Allah adalah yang berasal dari garis keturunan Set yang saleh sedangkan anak-anak manusia adalah yang berasal dari garis keturunan Kain yang fasik.
Perhatikan pada Kej 5:1-32, bahwa garis keturunan Set dimulai dari Adam sedangkan garis keturunan Kain pada Kej 4:17-24, dimulai dari Kain, bukan dari Adam. Padahal sudah sangat jelas bahwa Adam adalah bapa dari keduanya. Seperti ada pemisahan di antara kedua bersaudara tersebut. Bandingkan dengan ayat-ayat berikut :
Lukas 3:36-38
3:36 anak Kenan, anak Arpakhsad, anak Sem, anak Nuh, anak Lamekh,
3:37 anak Metusalah, anak Henokh, anak Yared, anak Mahalaleel, anak Kenan,
3:38 anak Enos, anak Set, anak Adam, anak Allah.Ini semakin dipertegas bahwa pada masa Set - Enos lah, orang mulai memanggil nama TUHAN (YHVH) dalam doa, pujian atau ucapan syukur.
Kej 5:26 :
Lahirlah seorang anak laki-laki bagi Set juga dan anak itu dinamainya Enos. Waktu itulah orang mulai memanggil nama TUHAN.Ini selaras dengan makna "anak-anak Allah" dalam PB seperti yang termaktub dalam :
Roma 8:14
LAI TB, Semua orang, yang dipimpin Roh Allah, adalah anak Allah.Berfirmanlah TUHAN: "Roh-Ku tidak akan selama-lamanya tinggal di dalam manusia, karena manusia itu adalah daging, tetapi umurnya akan seratus dua puluh tahun saja."
Pada waktu itu orang-orang raksasa ada di bumi, dan juga pada waktu sesudahnya, ketika anak-anak Allah menghampiri anak-anak perempuan manusia, dan perempuan-perempuan itu melahirkan anak bagi mereka; inilah orang-orang yang gagah perkasa di zaman purbakala, orang-orang yang kenamaan.
Pertanyaannya:
1. Siapakah manusia raksasa itu?
Simpel. Manusia yang memiliki ukuran tubuh yang sangat tinggi dan besar jika dibandingkan dengan ukuran normal atau rata-rata.
Pengertian umum "Raksasa" dalam dongeng adalah makhluk yang menyerupai manusia, berbadan tinggi besar. Tetapi 'raksasa' (Inggris, Giant, Yunani gigantes) di dalam Alkitab bukanlah dongeng, bukan pula makhluk non-manusia, melainkan manusia yang memiliki tubuh yang besar melebihi ukuran normal, misalnya dalam kisah orang yang bernama GOLIAT (1 Samuel 17:4), yang tinggi badannya dirinci "enam siku satu jengkal", kira-kira tingginya 3.2 meter dengan merujuk pada ukuran 1 siku = 52.5cm.
-
12 Februari
JAMES757 tulis:
Saya mau kasih point of view yg berbeda sedikit ya gaes...
Mungkinkah ada hal2 yg sengaja tidak didetailkan di Alkitab, karena memang tidak sentral dengan pesan utamanya (yaitu, keselamatan kekal melalui pengorbanan Kristus yang diterima dengan iman)?
Nanti kalau semua ditulis malah menjadi distractionKalo tidak hati-hati membaca kalimat di atas maka ini bisa berakhir dengan tuduhan serius kepada para penulis kitab suci bahwa mereka dengan sadar sudah mengurangi "detil-detil" yang harus dituliskan sesuai dengan inspirasi Allah atas mereka.
Daripada berasumsi seperti itu, alangkah lebih baik untuk mengimani bahwa segala sesuatu yang tertulis di kitab suci adalah memang berdasarkan inspirasi Allah seutuhnya. Dan karena inspirasinya bersumber dari Allah dan hanya Allah maka tidak ada, tidak pernah dan tidak akan ada ketidaksinambungan di dalamnya.